Untuk menuju ke Kampung Coklat Blitar menggunakan rute ke Pantai Tambak Rejo melalui Kademangan. Jarak kurang lebih dari 300 meter banyak orang yang berdiri di tepi jalan untuk menawarkan lokasi parkir dan banyak pedagang yang menawarkan berbagai macam souvenir dari Blitar.
Begitu memasuki area wisata kampung coklat, Kami mencium semerbak aroma coklat di sekitar area dan warna didominasi coklat. Anda akan mendapati area penjemuran coklat di depan tiket masuk. Tarif tiket masuk Rp 5000,- per orang.
Didalamnya tertata rapi pohon coklat yang sudah berbuah coklat dan dibawahnya ada meja kursi makan. Karena sudah waktunya makan siang kami langsung mengambil sendiri nasi dan lauk pauk yang sudah disediakan. Kami dapat memilih sendiri lauk sesuai dengan selera. Kami makan bersama di bawah pohon coklat dengan suasana adem plus angin sepoi sepoi.
Kampung Coklat merupakan tempat yang tepat untuk bersantai bersama keluarga dimana pengunjung akan bersantai di tengah kebun coklat dengan menu makanan dan minuman serba coklat. Coklat menjadi makanan dan minuman primadona di segala kalangan usia. Selain anak-anak dan remaja, coklat juga menjadi favorit bagi golongan tua karena selain nikmat rasa juga mengandung manfaat untuk kesehatan dan memberikan efek relaksasi pada tubuh.
0 comments:
Post a Comment