Pada hari, Senin 13 Juni 2022 sekitar pukul 7 malam kami memulai perjalanan menuju Destinasi Wisata Alam Bromo. Perjalanan melalui jalan tol menggunakan armada mikrobus isi 20 tempat duduk. Di sepanjang perjalanan kami berhenti 5 kali di rest area. Ketika kami beristirahat di rest area Ngawi, semua orang turun dari mobil yang berjumlah 19 termasuk pengemudinya. Setelah 15 menit perjalanan salah satu dari rombongan kehilangan ponsel pintar merk IPHONE, kemudian dia menelepon nomor yang di IPHONE-nya dan ada yang menjawab. Yang menjawab panggilan telepon itu seorang petugas patroli jalan tol.
Kami meminta tolong agar dapat menyusulkan ponsel pintar di rest area sesudah rest area yang pertama. Kami menunggu sekitar 60 menit. 2 Petugas patroli jalan tol menyerahkan ponsel pintar kepada kami, dan mereka tidak mau menerima imbalan uang. Kami merasa berterima kasih kepada kedua petugas tersebut. Kemudian kami melanjutkan perjalanan. Sekitar pukul 5 pagi kami tiba di Bale Agung Desa Wonokitri.
Kami semua langsung mengenakan jaket, kaos tangan, dan kupluk terus naik Jeep Bromo yang berjumlah 3 unit. Masing-masing Jeep di isi 6 orang. Sopir Jeep langsung membawa kami ke Bukit Cinta. Di bukit ini kami melihat pemandangan "Lautan Awan" yang menakjubkan "a breathtaking view".
Setelah puas menikmati pemandangan, mengambil foto, video dan menerbangkan drone sekitar pukul 8 pagi melanjutkan ke Padang Teletubies. Dilokasi ini kami sarapan bakso. Sekitar pukul 9 pagi lanjut menuju ke "Pasir Berbisik" dalam perjalanan ke lokasi ini di masing-masing Jeep ada 2 orang yang duduk di atap. Setelah sampai di kawasan "Pasir Berbisik" kami berfoto-foto dan mengambil video drone ketika Jeep berjalan beriring-iringan.
Sekitar pukul 10 pagi melanjutkan menuju ke kawasan "Kawah Bromo dan Pura Luhur Ponten" disini kami hanya befoto-foto tidak naik melihat Kawah Bromo. Sekitar jam 12 siang kami kembali menuju "Pendopo Agung Wonokitri" . Jam 1 siang melanjutkan perjalanan ke Kota Batu. Perjalanan membutuhkan waktu 2 jam. Sekitar jam 3 sore kami tiba di villa The Langgeng I.
Kami istirahat dan menghabiskan waktu hingga esok harinya disini dengan melakukan aktifitas karaoke, renang, bermain bilyard dan bakar-bakar jagung. Hari Rabu tanggal 15 pukul 12 siang kami check-out langsung menuju ke Jatim Park I. Waktu tempuh hanya 15 menit. Tiket masuk ke Jatim Park I pada weekday Rp 100.000,- tiket terusan Rp 140.000,-. Di Jatim Park I kami mencoba naik semua wahana yang tersedia. Wahana yang paling membuat "jantung copot" yaitu "Tornado".
Jam 5 sore kami memulai perjalanan pulang ke Pekalongan mampir di pusat oleh-oleh "Brawijaya" Kota Batu Malang. Perjalanan via jalan tol, sampai dengan selamat di Kota Pekalongan pukul 2 pagi.
Kami ucapkan terima kasih kepada ODDY BATIK PEKALONGAN yang telah mempercayakan wisata ke Bromo kepada ANNAEKATRANS PEKALONGAN
0 comments:
Post a Comment